Benarkah Resiko Kehamilan Meningkat Diatas Usia 35 Tahun?

Benarkah Resiko Kehamilan Meningkat Diatas Usia 35 Tahun?

Ivansini.com – Tidak semua pasangan diberkahi momongan setelah melangsungkan pernikahan. Beberapa wanita baru bisa merasakan kehamilan bahkan saat usianya mendekati masa penurunan kesuburan, yaitu di atas 30 tahun. Banyak mitos mengenai kehamilan di atas usia 30 tahun tidaklah aman bagi janin. Tapi sebenarnya seberapa besarkah resiko tersebut?

Dalam proses melahirkan, terdapat hormon yang berperan aktif dalam membantu proses persalinan, yaitu hormon oksitosin. Hormon ini menurun setelah wanita memasuki usia 35 tahun. Sehingga, bisa disimpulkan bahwa proses persalinan semakin rentan mengalami komplikasi jika usia wanita terus bertambah.

Dampak lainnya adalah bayi dapat mengalami kelainan kromosom. Sel telur yang dimiliki oleh wanita berusia 35 tahun sudah menurun kualitasnya dibandingkan yang dihasilkan oleh wanita pada rentang usia 25 tahun, mengakibatkan bayi yang lahir bisa saja mengalami kekurangan.

Kesimpulannya, penting bagi para wanita berusia di atas 30 tahun yang baru saja akan mempersiapkan kehamilan untuk selalu berkonsultasi dengan dokter. Pastikan untuk selalu menjaga kondisi fisik, dengan cara mengonsumsi makanan yang sehat agar proses kehamilan dan persalinan berjalan dengan lancar.

Recent Posts

Perbincangan mengenai saran pengobatan GERD tanpa obat

Tips untuk Mengatasi GERD Tanpa Obat-obatan

Pada artikel-artikel sebelumnya, kita sudah banyak membahas tentang gastroesophageal reflux disease (GERD). Gangguan pencernaan ini menyebabkan gejala yang tidak nyaman seperti mual hingga sensasi panas di kerongkongan. Kali ini, dr.…
Read more >
Tips Menghidari Serangan GERD

Tips Mencegah Serangan GERD Kambuh

Pada artikel sebelumnya, kita sudah banyak membahas tentang pengalaman pasien GERD, penyebab hingga gejalanya. Kali ini, kita akan membahas tentang apa saja tips untuk mencegah serangan GERD kambuh berdasarkan pengalaman…
Read more >
Bagaimana Cara Melakukan Diagnosis Penyakit GERD?

Bagaimana Cara Melakukan Diagnosis Penyakit GERD?

Dari artikel-artikel sebelumnya, kita sudah membahas banyak mengenai GERD, mulai dari gejala awal, penyebab, hingga pengalaman dari pasien yang sudah lama mengalami GERD. Pertanyaan selanjutnya adalah, apa yang harus dilakukan…
Read more >